Menyongsong ZI-WBK, BGP Lampung Anjangsana ke BPMP DIY

Guna mempersiapkan diri meraih predikat instansi Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI-WBK), Balai Guru Penggerak (BGP) Lampung berkunjung ke BPMP DIY. Kunjungan yang berlangsung Jumat 24 Februari 2023 ini dikemas dalam studi tiru praktik baik BPMP DIY dalam melakukan pembangunan budaya layanan dan pengelolaan lembaga yang berintegritas dan bebas dari praktik korupsi.

Kunjungan ke BPMP DIY diikuti oleh 65 pegawai yang dipimpin oleh Ketua Tim RBI Ibu Emil, didampingi jajaran coordinator pengungkit antara lain Ibu Ulfa dan Bapak Hartadi. Pada sambutannya, Bapak Hartadi yang mewakili rombongan berharap melalui studi tiru ini dapat melihat praktik baik BPMP DIY dalam inovasi layanan yang telah dikembangkan dan bagaimana membangun budaya berintegritas.

Bapak hartadi juga berharap kunjungan ke Jogjakarta dapat menggugah semangat baru untuk menstimulasi segenap elemen BPG Lampung dalam mewujudkan institusinya meraih predikat ZI-WBK di tahun 2023. Hartadi menambahkan bahwa pihaknya tertarik berkunjung ke BPMP DIY karena telah meraih predikat ZI-WBK pada tahun 2020 dengan sebuah akselerasi persiapan yang relative singkat.

Kunjungan diterima oleh Plt Kepala Sub Bagian Umum BPMP DIY Mustari, didampingi jajaran Kapokja beserta koordinator tim pengungkit pembangunan zona integritas. Mustari kepada para tamunya menjelaskan bahwa BPMP DIY yang meraih ZI-WBK pada 2020 relatif melalui tahapan persiapan yang singkat.

Strategi yang perlu dilakukan menurut Mustari adalah membangun kesadaran bersama untuk memiliki budaya integritas, baik dalam melayani public maupun tata kelola Lembaga. Perlu ketelatenan dan saling mengingatkan di semua elemen untuk istiqomah melaksanakan kaidah-kaidah yang telah ditentukan sejak pengisian LKE, pemenuhan bukti fisik, hingga implementasi praktik nyata.

Budaya layanan berintegritas harus nyata diwujudkan, karena pada tahap evaluasi oleh Kemenpan pasti akan diuji melalui sampel kepada masyarakat yang pernah dilayani, maupun menugaskan tim observer tertutup untuk berkunjung. Oleh karena itu secara internal harus dibangun secara serius persepsi yang sama dalam melaksanakan budaya layanan berintegritas. Kunjungan juga diwarnai dengan observasi para tamu ke lingkungan kantor BPMP DIY untuk melihat praktik keseharian di institusi yang telah berpredikat ZI-WBK. (yudha/BPMP)

Artikel Lain

Gelar Wicara Sekolah Sehat : Mengintegrasikan Lingkungan Sehat dalam Pendidikan

Sleman – BPMP D.I. Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan In House Training (IHT) sekaligus Gelar Wicara Sekolah …

BPMP DIY Gelar Workshop Penulisan Standby Statement untuk Tanggapi Krisis Komunikasi

Sleman – Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi D.I. Yogyakarta pada Rabu, (18/9/24) mengadakan kegiatan …